A. Generalisasi
Generalisasi (berasal dari bahasa
latin generalis berarti umum) adalah kegiatan menyimpulkan hal khusus
kepada yang umum. Generalisasi atau kesimpulan umum sangat diperlukan dalam
ilmu sejarah. Dalam materi zaman prasejarah Indonesia, generalisasinya adalah
adanya penggunaan alat-alat batu, tulang dan tanduk.
Alat-alat dari batu yang ditemukan
dibeberapa daerah di Indonesia
a. Chopper atau kapak genggam
ditemukan didaerah Pegunungan Sewu- Pacitan, Parigi-Sulawesi, Gombang-Jawa
Tengah, Sukabumi-Jawa Barat, dan Lahat-Sumatra Selatan.
b. Flakes ditemukan di Ngawi-Jawa Timur dan Sangiran-Jawa Tengah.
c. Chalcedon di temukan di Cabbenge-Sulawesi Selatan.
d. Pebble atau kapak genggam banyak ditemukan di Sumatra.
e. Kapak persegi dan lonjong yang terdapat di Lahat, Palembang, Bogor, Tasikmalaya, Sukabumi dan Pacitan.
f. Kapak lonjong terdapat di Indonesia bagian Timur yaitu Irian, Seram, Tanimbar dan Minahasa.
b. Flakes ditemukan di Ngawi-Jawa Timur dan Sangiran-Jawa Tengah.
c. Chalcedon di temukan di Cabbenge-Sulawesi Selatan.
d. Pebble atau kapak genggam banyak ditemukan di Sumatra.
e. Kapak persegi dan lonjong yang terdapat di Lahat, Palembang, Bogor, Tasikmalaya, Sukabumi dan Pacitan.
f. Kapak lonjong terdapat di Indonesia bagian Timur yaitu Irian, Seram, Tanimbar dan Minahasa.
Alat-alat dari tulang
Di daerah Ngandong dan Sidoarjo
dekat Ngawi banyak ditemukan alat-alat dari tulang-tulang binatang. Ada alat
dari tulang yang menyerupai ujung tombak yang kedua sisinya bergerigi mungkin
untuk menangkap ikan. Alat tulang berbentuk L sebagai alat pemukul terdapat di
goa Lawa Sampung, Ponorgo Jawa Timur, dan di gua-gua di daerah Lamoncong
Sulawesi Selatan.
Alat-alat dari tanduk
Tanduk rusa dan alat tulang semacam
belati digunakan untuk mengorek tanah mencari ubi dan keladi, ditemukan di
daerah Ngandong, Jawa Timur.
B. Kronologi Dan Periodisasi
Arti kronologi menurut Kamus Bahasa
Indonesia (Badudu dan Zain, 1994) yaitu berurutan sesuai dengan waktu kejadian
yang dalam sejarah biasanya disebut periodisasi. Periodisasi sejarah Indonesia
terbagi menjadi zaman prasejarah dan zaman sejarah.
Zaman prasejarah terbagi menjadi tiga
yaitu zaman pra-sejarah, zaman protosejarah, dan zaman sejarah.
1. Zaman Prasejarah
Prasejarah berasal dari kata pra
artinya sebelum dan sejarah artinya masa yang telah lampau. Secara umum orang
mengartikan prasejarah ialah suatu zaman ketika orang belum mengenal tulisan.
2. Zaman Protosejarah
Orang mengartikan zaman protosejarah
adalah zaman sudah ada tulisan, tetapi sumber tulisan itu berasal dari luar
negeri dan beritanya masih sangat samar – samar.
3. Zaman Sejarah
Zaman sudah mengenal tulisan, yang
dapat memberikan keterangan tentang peristiwa – peristiwa yang terjadi di masa
lampau.
Zaman sejarah Indonesia terbagi
menjadi tiga bagian, yaitu sebagai berikut :
a. Zaman kuno, dari abad ke-1 M sampai ke abad ke-14 M, masa berkembangnya kebudayaan Indonesia yang di pengaruhi agama Hindu dan Budha.
b. Zaman Baru, dari abad ke-15 M sampai abad ke-18 M, yang membicarakan masa berkembangnya budaya Islam sampai jatuhnya Mataram dan Banten ke tangan imperialis Belanda.
c. Zaman Modern, dimulai pada masa pemerintah Hindia Belanda (1800) sampai Indonesia merdeka tahun 1945.
a. Zaman kuno, dari abad ke-1 M sampai ke abad ke-14 M, masa berkembangnya kebudayaan Indonesia yang di pengaruhi agama Hindu dan Budha.
b. Zaman Baru, dari abad ke-15 M sampai abad ke-18 M, yang membicarakan masa berkembangnya budaya Islam sampai jatuhnya Mataram dan Banten ke tangan imperialis Belanda.
c. Zaman Modern, dimulai pada masa pemerintah Hindia Belanda (1800) sampai Indonesia merdeka tahun 1945.
No comments:
Post a Comment